Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2011

Kebiasaan-kebiasaan Orang yang sedang berpuasa

Gambar
Puasa selama satu bulan penuh memang membutuhkan banyak energi dan terutama niat yang kuat agar tidak putus di tengah jalan. Sehingga banyak orang yang melakukan kebiasaan-kebiasaan yang ayalnya tidak dilakukan pada hari-hari biasa, agar tidak menghilangkan pahala puasa yang sedang dijalankannya. Berikut ini beberapa kebiasaan orang-orang yang sedang berpuasa :  1. Wajib tidur Akibat dari kurangnya asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh kita, kadang memang membuat kita merasa lemas. Maka kebanyakan orang akan mudah merasa ngantuk di setiap waktu. Walaupun dalam Islam sendiri dikatakan bahwa tidurnya orang yang berpuasa adalah ibadah, bukan berarti setiap waktu saat berpuasa hanya digunakan untuk tidur saja. Alih-alih mendapat pahala, malah mengurangi pahala ibadah puasa kita. Oleh sebab itu, aturlah pola istirahat kita sebaik-baiknya agar dapat beraktivitas dengan baik walaupun dalam keadaan berpuasa. 2. Menyadari kesalahan saat sedang membicarakan orang lain Pada hari-hari sel

Welcome to Ramadhan

Gambar
Ramadhan 1432 H is coming. Dan satu hari dalam bulan Ramadhan telah terlewati. Alhamdulillah masih diberikan kesehatan dan kesempatan untuk dapat menikmati dan menjalankannya bersama semua keluarga tercinta. Sahur bareng, puasa bareng, buka puasanya pun bareng2 dengan semua keluarga lengkap, dari Bapak, Mamah, 2 orang kakak, 1 adikku sayang, ditambah 1 orang saudara perempuan, dan 2 orang asisten praktek mamah yang menambah kebahagiaan dan keramaian selama bulan Ramadhan tahun ini. Semoga kebersamaan ini tidak akan pernah luntur hingga akhir hayat. Ada banyak hal yang ingin aku capai di bulan Ramadhan tahun ini. Banyak pelajaran yang ingin aku dapatkan saat menjalankan ibadah shaumnya. Diantaranya kesabaran, ketakwaan, dan rasa syukur kepada Allah SWT yang telah melimpahkan semua rahmat dan karuniaNya kepada ku. Kesabaran, karena tidak selalu aku sabar dalam menghadapi ujian dan cobaan hidup di hari2 biasanya selain di bulan Ramadhan. Maka semoga dengan berpuasa sebulan penuh aku d