Need A Friends Who Will be My Best Friends

Setiap orang yang ada disekitar kita itu unik dan spesial. 
Kenapa unik??? karena dari sekian banyak manusia di muka bumi ini, orang tersebut memiliki sifat, karakter, dan kepribadian yang berbeda daripada orang lain. 
Dan kenapa spesial??? karena kehadiran mereka memberikan pengaruh entah positif atau negatif, khusus atau umum terhadap kehidupan kita masing-masing.
Maka jangan pernah angkuh ataupun merasa rendah diri dengan semua kelebihan dan kekurangan kita sendiri, karena memang kita semua ditakdirkan berbeda. Dan dengan perbedaan itulah kita bisa menghargai hidup dengan lebih baik.

Aku mungkin termasuk orang yang unik dan spesial bagi orang lain di sekitarku, walaupun aku tidak menyadarinya. Dan aku selalu menganggap orang lain pun begitu unik dan spesial dalam hidupku. Namun sayangnya anggapanku terhadap mereka banyak di salah artikan. Mungkin aku terlalu rendah diri terhadap diriku sendiri, atau malah terlalu sombong dihadapan mereka. Sehingga sering kali aku merasa dimanfaatkan, merasa didekati saat dibutuhkan, dan dijauhi saat tidak dibutuhkan lagi. Tapi, semua itu hanya perasaanku saja. Saat ini aku tidak benar-benar peduli atas perlakuan dan pandangan orang lain terhadapku, selama aku merasa aku masih baik-baik saja, maka aku akan tetap menjadi diriku sendiri apa adanya. Kecuali bila ada seseorang yang dengan segala kebaikannya mau memberitahuku saat aku masuk dalam jurang kesalahan dan kehinaan, agar aku bisa selamat dan kembali baik, maka aku akan sangat berterima kasih padanya. Karena itulah yang sebenarnya aku butuhkan,  "aku hanya butuh teman yang mau jadi sahabatku, yang mau menerima segala kekurangan atau kelebihanku".

Walaupun begitu, aku tidak akan pernah memaksa seseorang untuk selalu setia berada di sampingku. Karena aku tahu, aku juga tidak bisa selalu setia di sampingnya. Aku hanya ingin mereka yang mau tulus berbagi, mereka yang selalu mengingatkan, mereka yang selalu memberikan semangat, dan mereka yang selalu saling mendoakan. Tidak peduli dia kaya atau miskin, dia sempurna atau tidak, dia malas atau rajin, dia cantik atau jelek, dia cakep atauu tidak, dia keren atau biasa, bagiku semua itu hanya sebuah keunikan dan arti spesialku bagi mereka.
Belum benar-benar merasa membutuhkan seseorang dengan hubungan yang lebih, karena dalam kehidupanku, arti sahabat lebih indah daripada yang lainnya.
Semoga masih ada banyak orang yang bersedia berteman denganku dan menjadi sahabatku yang baik.  




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Review Resep Bunda Catering Bandung

Berawal Dari Keahliannya dalam PERTANIAN

Pengennya ceh di Luar Negeri